PENGARUH TERAPI BERMAIN KOLASE TERHADAP PENINGKATAN MOTORIK HALUS PADA ANAK PRASEKOLAH

  • Ferasinta Ferasinta Universitas Muhammadiyah Bengkulu
  • Nurhayati Nurhayati Universitas Muhammadiyah Bengkulu
  • Lussyefrida Yanti Universitas Muhammadiyah Bengkulu
  • Oktarianita Oktarianita Universitas Muhammadiyah Bengkulu
Keywords: Anak prasekolah, Kolase

Abstract

Proses tahapan perkembangan setiap anak sama, yaitu merupakan hasil dari proses pematangan. Tujuan Penelitian adalah mengetahui perbandingan efektivitas terapi bermain kolase terhadap peningkatan motorik halus pada anak prasekolah. Metode penelitian: Jenis penelitian ini menggunakan penelitian eksperimen semu (quasi experiment) menggunakan rancangan penelitian pre test and post test. Diberikan intervensi terapi bermain kolase. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling, Sample penelitian berjumlah 15 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh terapi bermain montase terhadap peningkatan motorik halus yang ditandai dengan nilai p value kurang dari nilai 0.005. Dari hasil penelitian yang sudah dilakukan diharapkan terapi bermain kolase ini dapat dijadikan alternatif untuk meningkatkan motorik halus pada anak di PAUD Tunas Harapan Kota BengkuluTerapi bermain kolase efektif dalam meningkatkan perkembangan motorik halus di PAUD Tunas Harapan Kota Bengkulu. Dari hasil penelitian yang sudah dilakukan diharapkan terapi bermain kolase ini dapat dijadikan alternatif untuk meningkatkan motorik halus pada anak di PAUD Tunas Harapan Kota Bengkulu.

Published
2021-11-16
Section
Articles